Laku Seni: Seni dan Diplomasi Budaya untuk Memperkuat Jatidiri Bangsa: Mangayubagyo Jelang Purna Prof. Santosa Soewarlan, S.Kar., M.A., M.Mus., Ph.D (Edisi Revisi)
Description
Judul : Laku Seni: Seni dan Diplomasi Budaya untuk Memperkuat Jatidiri Bangsa: Mangayubagyo Jelang Purna Prof. Santosa Soewarlan, S.Kar., M.A., M.Mus., Ph.D (Edisi Revisi)
Penulis : Angga Eka Karina, dkk. ; Editor : Dr. Drs. Slamet. MD., M.Hum
No. ISBN : 978-623-6469-35-4
Penerbit : ISI Press Surakarta
Tahun : 2022
Jumlah Hal : 307
Deskripsi :
Buku ini merupakan kumpulan artikel yang dipayungi tema utama yaitu Seni dan Diplomasi Untuk Memperkuat Jatidiri Bangsa. Tema utama tersebut dibagi menjadi tujuh sub tema yang meliputi ragam ilmu lain di luar seni sehingga diharapkan dapat memperkaya perspektif seni dan kaitannya dengan bidang ilmu lain sebagai media penguatan jati diri bangsa. Pada buku ini dapat dibaca bagaimana seni tradisional di Indonesia bertransformasi ke dalam wujud digital, peran masyarakat adat dalam merajut kebhinnekaan, peran seni budaya dalam melalui masa pandemi Covid-19, Seni budaya dan sejarah peradabannya, hubungan seni dengan religiusitas, Pendidikan Seni Budaya dalam Perspektif Humaniora dan Seni Untuk Mencapai Keanekaragaman Masyarakat Beragama yang Harmonis dalam Semangat Bhinneka Tunggal Ika.